digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Abstrak
PUBLIC karya

2019 TA PP Bimasakti Sinar Putra 1
Terbatas karya
» ITB

Akhir-akhir ini, banyak aplikasi perangkat bergerak yang dikembangkan untuk menyelesaikan masalah atau meningkatkan performa sistem. Di Kota Bandung, inovasi teknologi dianggap sebagai salah satu pendekatan kota pintar dalam rangka meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Berbagai masalah dapat diselesaikan dengan pendekatan ini, misalnya kemacetan dan polusi di Kota Bandung. Untuk menyelesaikan masalah tersebut, Pemerintah Kota Bandung melakukan pendekatan kota pintar dengan cara menyediakan sistem penyewaan sepeda, atau yang dikenal juga sebagai bike sharing. Namun, penggunaan sistem bike-sharing di Kota Bandung belum maksimal. Sehingga, dibutuhkan sistem yang dapat meningkatkan minat penggunaan sepeda. Gamifikasi merupakan konsep pengaplikasian elemen permainan seperti tampilan, lingkungan yang menyenangkan, dan gameplay. Gamifikasi dapat diterapkan untuk menyederhanakan sistem, atau membuat sistem tersebut lebih menarik dalam rangka meningkatkan minat partisipan / pengguna. Dalam konteks transportasi, gamifikasi telah diterapkan di beberapa negara. Dalam Tugas Akhir ini, sebuah usaha dilakukan dengan mengaplikasikan gamifikasi untuk meningkatkan minat masyarakat dalam menggunakan sepeda. Gamifikasi diterapkan dengan mengembangkan sebuah aplikasi bersepeda berbasis perangkat bergerak. Gamifikasi yang diterapkan adalah tantangan dan papan skor. Berdasarkan penelitian, pengembangan, dan pengujian yang telah dilakukan, telah terbentuk sebuah model gamifikasi pada aplikasi bersepeda berbasis perangkat bergerak dalam sistem bike sharing. Penerapan gamifikasi pada penelitian ini dapat meningkatkan minat pengguna dalam menggunakan sepeda.