digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Hidroponik Nutrient Film Technique (NFT) merupakan salah satu sistem budidaya tanaman tanpa menggunakan media tanah. Pada Tugas Akhir ini akan dibuat suatu model matematika yang mampu mengatur pemberian nutrisi untuk tanaman yang menggunakan sistem hidroponik NFT agar dapat tumbuh secara optimal. Model yang digunakan adalah model persamaan diferensial biasa linier yang mensimulasikan hubungan pemberian zat nutrisi terhadap perubahan konsentrasi nutrisi pada tanaman NFT. Formulasi awal pemberian nutrisi ditentukan dengan melihat data kebutuhan nutrisi tanaman sesuai dengan umur tumbuhnya, dan untuk variabel waktu penambahan nutrisi dikendalikan dengan fungsi piecewise sehingga tanaman mendapat jumlah nutrisi yang cukup. Dengan hasil perbedaan parameter laju aliran antara penambahan nutrisi dan aliran larutan pada sistem tidak mengganggu kestabilan titik kesetimbangan jumlah konsentrasi yang diterima tanaman untuk periode waktu yang sangat lama.