digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

2007 TA PP DAMAR RASTRI ADHIKA 1-COVER.pdf


2007 TA PP DAMAR RASTRI ADHIKA 1-BAB1.pdf

2007 TA PP DAMAR RASTRI ADHIKA 1-BAB2.pdf

2007 TA PP DAMAR RASTRI ADHIKA 1-BAB3.pdf

2007 TA PP DAMAR RASTRI ADHIKA 1-BAB4.pdf

2007 TA PP DAMAR RASTRI ADHIKA 1-BAB5.pdf

2007 TA PP DAMAR RASTRI ADHIKA 1-PUSTAKA.pdf

Pengukuran aktivitas potensial sinyal yang dihasilkan oleh otak dikenal dengan Electroencephalograph (EEG). Untuk keperluan klinik, sinyal EEG digunakan sebagai informasi untuk mendiagnosis keadaan otak atau kondisi mental dari pasien. Dalam perkembangannya, para peneliti mulai melihat kemungkinan untuk memanfaatkan sinyal EEG secara langsung dalam mengontrol atau berkomunikasi dengan suatu perangkat tanpa melalui kanal pada syaraf motorik dan otot yang dikenal dengan istilah Brain Computer Interface (BCI). Untuk pengembangan sistem BCI, diperlukan suatu sistem perangkat keras EEG yang portabel terutama pada pengkondisi sinyal EEG yang terdiri dari elektroda dan bioamplifier. Karena sinyal EEG yang terukur berada pada orde 20-50 μV serta sangat mudah terkontaminasi noise maupun artefak, maka diperlukan desain bio-amplifier yang spesifik. Pada tugas akhir ini akan diimplementasikan desain bio-amplifier yang diberikan pada open EEG project yang menggunakan teknik penguat bertingkat tiga. Penguat instrumentasi dengan input diferensial digunakan pada tahap 1 sedangkan penguatan pada tahap dua dan tiga menggunakan operasional amplifier, yang sekaligus difungsikan sebagai filter aktif. Pada pengujian awal, penguatan total sebesar 6000 kali pada rentang lebar pita dari 0.16-59 Hz dapat diperoleh dari bio-amplifer yang dibuat. Batasan lebar pita 59 Hz adalah sesuai dengan keperluan untuk penguatan sinyal EEG. Pada pengujian pengukuran aktivitas potensial otak, dilakukan beberapa pengujian jenis elektroda relatif mudah didapat di pasaran. Pengujian pengukuran sinyal EEG dengan objek naracoba, dilakukan dengan menggunakan floating elektroda pada lokasi peletakkan elektroda di titik C3-CZ, dimana keluaran dari bio-amplifer dimonitor dengan osiloskop analog dan DAQ-card ACL-8112PG sebagai penghubung rangkaian pengolah sinyal ke komputer. Hasil dari pengujian penunjukkan sistem EEG yang diimplementasikan dapat digunakan untuk pengukuran sinyal EEG pada kondisi naracoba sadar. Analisis lebih lanjut dari sinyal EEG yang diperoleh menunjukkan spektral daya dominan untuk rentang gelombang alfa dan beta berhasil diperoleh, sesuai dengan kondisi dari naracoba saat pengukuran.