digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

ABSTRAK_YEFTANUS ANTONIO (20118014).pdf?_
PUBLIC Dwi Ary Fuziastuti

Prediksi meningkatnya serangan siber dalam beberapa tahun mendatang membuat estimasi risiko siber menjadi topik yang populer saat ini. Virus, trojan, dan worm menyebar dari satu komputer ke komputer lainnya dalam jaringan. Proses penyebaran penyakit dalam populasi Biologi digunakan untuk memahami proses penyebaran virus pada jaringan komputer menggunakan pendekatan model matematika epidemi. Risiko tersebut berkaitan dengan banyaknya komputer yang terinfeksi pada berbagai topologi jaringan komputer yang diperoleh dengan menggunakan model epidemi stokastik sederhana, yaitu model Susceptible-Infectious-Susceptible (SIS), dengan parameter kontak yang dimodifikasi. Solusi dari persamaan diferensial Kolmogorov untuk ekspektasi banyak komputer yang terinfeksi untuk model SIS merupakan suatu batas atas. Penelitian ini melakukan estimasi batas atas pada graf lengkap, graf siklus, graf roda, graf bintang, dan graf jalur. Algoritma Gillespie, juga dikenal sebagai Algoritma Simulasi Stokastik, digunakan untuk membandingkan batas atas dan rata-rata sampel dari banyak infeksi. Tarif asuransi siber dengan prinsip nilai ekspektasi pada model risiko kolektif untuk topologi graf tersebut dibangun dengan menggunakan pendekatan simulasi. Berdasarkan hasil simulasi, peningkatan derajat rata-rata graf menghasilkan infeksi yang lebih tinggi daripada tingkat rata-rata graf yang lebih rendah.