Abstrak:
Tujuan dari tugas akhir ini adalah membuat aplikasi yang dapat menunjukkan solusi keamanan pesan suara dengan menggunakan algoritma enkripsi. Pada Tugas Akhir ini enkripsi pesan suara dilakukan dengan menggunakan algoritma Twofish yang dibuat oleh Bruce Schneier, dengan alasan algoritma ini cukup mudah untuk diterapkan dan memiliki tingkat keamanan yang baik. Algoritma Twofish merupakan algoritma enkripsi blok cipher yang melakukan enkripsi berdasarkan blok-blok bit suara sehingga delay yang ditimbulkan cukup besar, karena itu perlu dilakukan penyesuaian agar dapat digunakan untuk pengiriman pesan suara. Algoritma Twofish diterapkan dengan menggunakan mode operasi counter agar algoritma ini memiliki properti menyerupai cipher aliran sehingga delay yang ditimbulkan untuk komunikasi pesan suara tidak terlalu besar.
Setelah aplikasi dibuat, aplikasi enkripsi suara tersebut diuji untuk mengetahui tingkat performansi dan keamanannya. Performansi diukur dengan menghitung waktu yang dibutuhkan untuk mengirim suatu pesan dan apakah properti real time pesan suara tersebut tetap terjaga atau tidak. Keamanan diukur dengan melakukan pengecekan kebenaran proses enkripsi dan dekripsi.
Perangkat lunak yang dibangun untuk mengimplementasikan enkripsi pesan suara dengan algoritma Twofish menggunakan mode operasi counter ini dibangun dengan menggunakan bahasa pemrograman Java 1.5 dan IDE NetBeans 5.5. Setelah pengujian, disimpulkan bahwa perangkat lunak yang dihasilkan dapat berjalan dengan baik karena proses enkripsi terbukti kebenarannya dan delay yang dihasilkan oleh perangkat lunak masih dapat ditolerir.