digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Dokumen Asli
Terbatas  Dessy Rondang Monaomi
» Gedung UPT Perpustakaan

Tugas akhir ini bertujuan untuk mengembangkan frontend Software-as-a-Service (SaaS) untuk mengelola antrean secara efektif, menghadapi lonjakan permintaan yang dapat diatasi dengan SaaS, di platform web yang sering digunakan untuk tujuan penjualan. Pengembangan ini dilakukan karena platform web sering mengalami kegagalan sistem akibat lonjakan pengguna yang tidak terduga, sehingga diperlukan solusi yang dapat menangani permintaan besar dan mengalokasikan sumber daya sesuai dengan kapasitas web. Pengembangan frontend sistem SaaS antrean melibatkan dua rendering framework, yaitu Next.js dan SvelteKit, dengan tujuan untuk melakukan perbandingan kinerja dan keamanan guna menentukan rancangan yang paling sesuai dalam konteks SaaS antrean. Komponen frontend dirancang dengan mempertimbangkan pendekatan dari segi rendering framework. Proses pengembangan dimulai dengan membangun aplikasi frontend user-page dengan HTML dan dashboard untuk sistem SaaS antren menggunakan masing-masing framework. Selain itu, protokol keamanan frontend diimplementasikan untuk menghindari serangan keamanan pada sistem SaaS antrean. Evaluasi dilakukan dengan menggunakan metrik dan parameter yang telah ditentukan untuk mengukur dan membandingkan kinerja dashboard SaaS Queuing System dengan masing-masing framework. User Experience Questionnaire digunakan untuk menghasilkan user experience selama penggunaan aplikasi. Selain itu, perbandingan developer experience selama pengembangan aplikasi juga dilakukan untuk menilai kenyamanan dan kemudahan pengembangan dengan masing-masing framework. Hasil dari pengembangan menunjukkan bahwa kedua framework memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Berdasarkan hasil pengujian, framework yang lebih optimal digunakan dalam konteks SaaS antrean dapat ditentukan. Pengembangan ini diharapkan dapat memberikan solusi efektif dalam mengelola antrean online dan mencegah kegagalan sistem pada platform web yang sering digunakan untuk tujuan penjualan.