Abstrak
Terbatas  Dewi Supryati
» Gedung UPT Perpustakaan
Terbatas  Dewi Supryati
» Gedung UPT Perpustakaan
Enterprise Resource Planning (ERP) merupakan sebuah perangkat lunak yang mampu
mengintegrasikan aktivitas dan proses yang terjadi dalam suatu perusahaan, baik perusahaan
kecil maupun perusahaan besar. Glamify, sebuah toko kecantikan yang baru diluncurkan,
berupaya meningkatkan customer experience dengan mengintegrasikan komponen terkait
dalam proses bisnis toko. Tujuan dari penelitian ini adalah agar Glamify dapat terbantu
dalam pengelolaan proses bisnis yang menjadi lebih fleksibel, terintegrasi, dan agile,
sehingga dapat meningkatkan kepuasan pelanggan. Dalam penelitian ini, dimanfaatkan open
source ERP.
Perancangan sistem ERP dilakukan dengan memanfaatkan metode prototyping. Metode
tersebut memungkinkan terjadinya interaksi dan komunikasi yang jelas antara pengguna
dengan pengembang karena sifatnya yang iteratif. Langkah-langkah yang dilakukan pada
penelitian ini dimulai dari identifikasi kebutuhan dan proses bisnis Glamify. Penelitian
dilanjut dengan dilakukannya pemetaan proses bisnis usulan berdasarkan kebutuhan, lalu
diverifikasi terlebih dahulu oleh pihak Glamify. Setelah itu dilakukan identifikasi proses
dengan context diagram, decomposition diagram, dan data flow diagram. Kemudian,
dilakukan analisis alternatif perangkat lunak ERP yang akan digunakan berdasarkan
kebutuhan, serta identifikasi modul-modul ERP yang dibutuhkan. Selanjutnya, dilakukan
konfigurasi dan pengembangan prototipe sistem ERP. Hasil identifikasi adalah perancangan
sistem ERP dengan sistem ERP Odoo yang memanfaatkan modul sales, customer
relationship management, point of sales, purchasing, inventory, dan accounting.
Dalam penelitian ini, dihasilkan perancangan dan prototipe sistem ERP berdasarkan
kebutuhan dan proses bisnis Glamify. Prototipe yang telah dirancang diuji dan divalidasi
oleh pihak Glamify untuk memastikan kesesuaian output sistem dengan kebutuhan mereka.
Hasil perancangan telah menunjukkan integrasi dan otomatisasi proses bisnis Glamify,
sehingga dapat membantu Glamify melakukan pengambilan keputusan yang lebih baik,
pengelolaan operasional dengan efektif, pelayanan pelanggan yang baik, dan mengurangi
kesalahan data atau proses.