Tugas tesis ini membangun perangkat lunak logistik bisnis untuk
mendukung tugas-tugas pencatatan dan pelaporan persediaan barang di gudang
(warehouse) di bagian pemesanan (purchase order)
Penanganan variasi macam barang dan jumlah (quantity) barang yang
sangat banyak untuk diolah akan menyulitkan dalam mendata dan membuat
laporan aktifitas dari barang tersebut. Selain itu untuk menentukan barang mana
yang akan dikeluarkan lebih dulu dari gudang dan harga mana (pricing) yang akan
digunakan merupakan masalah tersendiri.
Aturan antrian FIFO (first in first out) dan LIFO (last in first out)
digunakan dalam pembangunan perangkat lunak logistik bisnis ini. Aturan antrian
LIFO digunakan untuk menentukan harga barang yang dikeluarkan dari gudang,
sedangkan untuk menentukan barang mana yang dikeluarkan terlebih dahulu bisa
digunakan aturan antrian FIFO atau LIFO. Pembangunan perangkat lunak logistik
bisnis ini menerapkan metodologi waterfall, yang digambarkan dengan aliran data
dari proses yang akan dibangun. Implementasi perangkat lunak ini dibangun
dengan bahasa Microsoft Visual Basic 6.0 dan database yang digunakan dengan
Microsoft SQL Server 2000.