digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Sistem OFDM merupakan sistem yang populer saat ini serta diajukan untuk transmisi Next Generation Network. Untuk itu penulis tertarik untuk mengembangkan prototipe Sistem OFDM pada platform pengembangan DSP yaitu DSK TMS320C6713. Prototipe ini kemudian dapat dikembangkan untuk berbagai aplikasi. Pengembangan prototipe ini ditujukan pula untuk mengevaluasi kompleksitas pemrograman. Pada tugas akhir ini telah dilakukan beberapa tahapan simulasi diantaranya simulasi MATLAB, simulasi program dengan bahasa C, dan terakhir pengimplementasian program pada DSK TMS320C6713. Pada tahap implementasi dievaluasi kompleksitas pemrograman yaitu evaluasi waktu pemrosesan dan evaluasi penggunaan memori. Objek dari evaluasi ini adalah program-program yang menggunakan transfer data menggunakan CPU dan EDMA. Melalui simulasi ini ditemukan bahwa program yang menggunakan transfer data menggunakan EDMA memiliki waktu pemrosesan lebih singkat dibandingkan dengan program yang hanya menggunakan CPU dalam menangani masalah transfer data. Akan tetapi penggunaan EDMA mengakibatkan penggunaan memori lebih besar dibandingkan dengan yang mengunakan CPU.