digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

2023 TS PP LUKI AHMADI HARI WARDOYO 1.pdf
PUBLIC Noor Pujiati.,S.Sos

2023 TS PP LUKI AHMADI HARI WARDOYO 2.pdf
PUBLIC Noor Pujiati.,S.Sos

Ilmu pengetahuan disampaikan melalui publikasi-publikasi jurnal ilmiah. Khususnya artikel akademik dengan konten ilmu medis, penggambaran hasil temuan dalam sebuah proses penelitan melalui media gambar menjadi sangat penting agar memudahkan proses penyampaian pesan dari penulis kepada pembacanya. Gambar harus memenuhi syarat sebagai ilustrasi saintifik, yaitu digambarkan secara akurat dan faktual. Ilustrasi saintifik berbasis sekuen masuk ke dalam kelompok figure yang memuat cerita atau narasi serta berbentuk sekuensial. Alur penceritaan yang menjadi salah satu unsur yang dimiliki oleh komik dapat dikombinasikan dengan ilustrasi saintifik. Ilustrasi saintifik yang bersifat sekuensial menjadi salah satu cara untuk menggambarkan data hasil temuan dalam riset-riset akademik. Perancangan ilustrasi saintifik berbasis sekuen dalam riset ini dilakukan dengan mengacu pada model konstruksi penceritaan visual Zpalanzani yang membagi aspek-aspek perancangan penceritaan visual ke dalam tiga aspek. Aspek tak teraga, aspek teraga, dan aspek sekuen. Penelitian ini menjadikan satu artikel review farmasi berjudul Microarray patches for managing infectious at a global scale sebagai objek kajian. Proses perancangan dilakukan secara paralel dengan proses penulisan artikel. Metode yang digunakan adalah iteratif desain yang memungkinkan terjadinya diskusi dan evaluasi di tengah proses perancangannya. Hasil penelitian menyarankan sebuah model perancangan ilustrasi saintifik berbasis sekuen sebagai media komplementer dalam publikasi artikel ilmiah, khususnya artikel medis.