13219059 Elkhan Julian Brillianshah.pdf
Terbatas  Dessy Rondang Monaomi
» Gedung UPT Perpustakaan
Terbatas  Dessy Rondang Monaomi
» Gedung UPT Perpustakaan
Tulisan ini membahas proses, hasil, dan analisis dari tahap perancangan,
implementasi, dan pengujian perangkat lunak jaringan serta aplikasi Android yang
digunakan pada sebuah sistem access control berbasis Bluetooth Low Energy
(BLE). Penggunaan BLE pada sistem access control memungkinkan kunci akses
untuk diimplementasikan pada gawai-gawai yang sering ditemui dewasa ini. Selain
itu, teknologi BLE juga memungkinkan diadakannya fitur tambahan perkiraan
posisi (positioning) personel dalam sistem. Perangkat lunak jaringan yang
dimaksud terdiri dari subsistem server dan subsistem admin panel yang secara
berurutan berperan sebagai pusat pengelolaan data sistem dan penyedia antarmuka
untuk administrator sistem. Selain itu, subsistem server juga melakukan
komunikasi dengan gembok elektronik sistem untuk mencatat aktivitas pengguna
dan mengeset peraturan akses yang berlaku. Aplikasi Android yang dimaksud
adalah sebuah bentuk implementasi alternatif dari kunci akses yang digunakan pada
sistem. Subsistem server diimplementasikan sebagai sebuah aplikasi sisi server
yang dibuat menggunakan bahasa pemrograman Go sedangkan subsistem admin
panel diimplementasikan sebagai sebuah aplikasi sisi client berbasis JavaScript.
Aplikasi Android diimplementasikan menggunakan kerangka kerja React Native
dan memanfaatkan teknologi BLE yang ada pada smartphone pengguna. Analisis
hasil tugas akhir menunjukkan bahwa sistem sudah memiliki fugsionalitas yang
cukup sebagai sebuah sistem access control namun masih belum teruji
kehandalannya dan masih bisa ditingkatkan lagi performansinya. Oleh karena itu,
sistem yang dibuat dinilai cukup sebagai prototype namun sama sekali belum siap
untuk digunakan di dunia nyata.