digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Riset “Effective Marketing System for Fine Art Artist in Indonesia” bertujuan untuk memberikan rekomendasi mengenai sistem pemasaran yang efektif untuk para pelukis di Indonesia mengingat banyak dari pelukis di Indonesia yang belum memiliki dan menggunakan sistem pemasaran yang efektif dalam memasarkan karya mereka kepada publik. Penting adanya bagi pelukis untuk mengetahui sistem pemasaran yang efektif mengingat banyak dari mereka yang belum terakomodasi oleh galeri dan belum memiliki pengetahuan yang memadai tentang harga komoditas seni. Penelitian ini dilakukan utamanya pada bulan Juni 2015, di dalam lingkup wilayah Jakarta dan Bandung. Subyek utama dari penelitian ini adalah pelukis dan manajemen dari galeri/art management. Penelitian dilakukan dengan menggunakan analisis naratif mengingat data yang terkumpul adalah data dari delapan narasumber dengan menggunakan metode in-depth interview. Analisis ini digunakan karena dapat memberikan interpretasi dari wawancara yang telah dilakukan dan mempermudah peneliti untuk menganalisis sudut pandang (evaluasi) dari narasumber terkait (Janine L Wiles et.al, 2004), yang sangat sesuai untuk dipakai dalam menganalisis hasil dari metode pengumpulan data terkait. Sampel penelitian diseleksi dengan mempertimbangkan lama kerja subyek terkait, setidaknya memiliki dua tahun pengalaman kerja. Interview terdiri dari beberapa pertanyaan yang dihasilkan dari tiga pertanyaan riset utama. Berdasarkan dari hasil studi ini diketahui bahwa benar adanya bahwa pelukis di Indonesia mengalami kesulitan terutama dikarenakan oleh kekurang pahaman mengenai sistem pemberian harga dan marketing. Studi menyimpulkan bahwa marketing yang efektif untuk pelukis Indonesia adalah dengan memahami permintaan pasar (memproduksi karya yang sesuai dengan keinginan pasar) serta dengan menggunakan social media. Penelitian ini memberikan saran untuk pelukis Indonesia tentang marketing yang efektif, sehingga dapat membantu mereka dalam meningkatkan apresiasi karya yang dapat berdampak pada peningkatan ekonomi Indonesia.