digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

23220102 Novelita Rahayu.pdf
PUBLIC Open In Flip Book Dessy Rondang Monaomi

Kebutuhan akan aplikasi penerima radio frequency (RF) yang semakin compact, biaya fabrikasi yang relatif murah dan mampu beroperasi pada kinerja yang optimal menjadi suatu kebutuhan yang signifikan dalam komunikasi nirkabel. Berbagai penelitian dilakukan untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Penelitian untuk mengintegrasikan beberapa bagian pada sistem penerima RF menjadi fokus utama dalam mengoptimalkan kinerja penerima RF. Pada penelitian ini dilakukan perancangan, simulasi, dan realisasi sebuah low noise amplifier (LNA) yang terintegrasi dengan filter. Konfigurasi yang dimaksud adalah filtered low noise amplifier (FLNA), terdiri dari rangkaian LNA berbasis transistor yang terintegrasi dengan bandpass filter (BPF) yang dibangun dengan teknik substrate integrated waveguide (SIW). FLNA yang diusulkan yang dimaksudkan untuk beroperasi pada frekuensi tengah 2,4 GHz dirancang dan direalisasikan pada material dielektrik flame retardant (FR) 4 epoxy dengan tebal 1,6 mm. Hasil karakterisasi menunjukkan bahwa FLNA yang direalisasikan memiliki bandwidth -3 dB sebesar 980 MHz (1,88 GHz–2,86 GHz) dan gain sebesar 11,012 dB. Hasil ini sebanding dengan simulasi yang menunjukkan kesesuaian untuk aplikasi RF.