Lembar Pengesahan
Terbatas karya
» ITB
Terbatas karya
» ITB
Tugas Akhir
Terbatas karya
» ITB
Terbatas karya
» ITB
Pengukuran berat badan dan tinggi badan pada umumnya dilakukan secara
konvensional, yang biasanya dengan pengukuran secara langsung baik
menggunakan timbangan maupun stature meter. Akan tetapi, dengan cara
konvensional, kami menawarkan pendekatan secara digital dalam pengukuran
berat dan tinggi badan dengan cara diestimasi berdasarkan citra wajah pada
kondisi keadaan normal dengan menggunakan teknik pembelajaran mesin.
Pada penelitian ini dilakukan eksperimen untuk menelusuri pendekatan dan teknik
terbaik yang dibutuhkan dalam proses estimasi nilai berat badan, tinggi badan
serta Body Mass Index. Untuk eksperimen tersebut dilakukan dengan dua macam
pendekatan yaitu Embeddings dan Landmarks serta empat jenis teknik regresi
yaitu linear, ridge, lasso, polynomial. Selanjutnya penilaian dari setiap teknik
serta pendekatan yang dilakukan dengan menggunakan perbandingan nilai error
antara ground truth dan nilai yang diestimasi. Berdasarkan hasil eksperimen
tersebut akan dilakukan implementasi aplikasi real-time untuk memudahkan
proses dari estimasi nilai berat badan, tinggi badan serta Body Mass Index.
Berdasarkan penelitian yang dilakukan, diperoleh bahwa model dengan masukan
berupa 5 fitur terpenting dari jarak landmark dengan teknik regresi polinomial,
menghasilkan kinerja terbaik dengan nilai rata-rata dari RMSE sekitar 0,41 dan
nilai rata-rata dari MAE sekitar 0,29 yang diperoleh dari sekitar 960 data
percobaan untuk masing-masing nilai berat badan, tinggi badan serta Body Mass
Index pada keadaan normal. Berdasarkan nilai evaluasi error, aplikasi yang
dibangun dengan model landmark berhasil melakukan estimasi berat, tinggi dan
BMI pada manusia dalam keadaan normal mendekati nilai sebenarnya.