digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Abstrak_Tesis_23216073_Mukmin_Maulana_Latin.pdf
Terbatas  karya
» Gedung UPT Perpustakaan

Zigbee PHY layer yang menggunakan standar IEEE 802.15.4 memiliki proses spreading yang dikenal dengan DSSS (Direct Sequence Spread Spectrum). Proses ini menggunakan chip sequence yang berifat quasi-orthogonal dimana sequence satu dengan yang lainnya perbedaan (orthoganality) yang tidak signifikan. Sehingga jika terjadi gangguan (noise) saat ditransmisikan, maka ada kemungkinan terjadi kesalahan (error) pada penerimaan data. Hal ini berdampak negatif pada BER (Bit Error Rate) yang umumnya menjadi salah satu parameter kualitas produk nirkabel. Beberapa riset berhasil mensimulasikan dan menunjukkan bahwa RNS (Residue Number System) sequence memiliki BER yang lebih baik daripada IEEE 802.15.4 sequence dalam simulasi. Pada penelitian ini, hal tersebut akan dievaluasi dengan cara menerapkan RNS sequence pada SDR (Software Defined Radio) dan melakukan pengukuran BER.