digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Energi listrik merupakan suatu hal yang tidak terpisahkan dari berbagai aktifitas manusia. Seiring dengan semakin banyaknya jumlah penduduk dunia maka kebutuhan akan energi listrik tersebut juga akan semakin bertambah. Namun keberadaan energi fosil yang selama ini dikonversikan menjadi energi listrik semakin menipis. Selain jumlahnya yang semakin menipis penggunaan energi fosil juga kurang bersahabat dengan lingkungan. Angin merupakan sumber energi terbarukan yang akan selalu ada selama matahari masih bersinar dan merupakan sumber energi yang ramah lingkungan. Dengan memanfaatkan turbin angin, energi yang terkandung pada angin tersebut dapat dikonversikan menjadi energi mekanik yang bisa digunakan untuk memutar generator untuk menghasilkan energi listrik. Pemanfaatan energi angin dengan menggunakan turbin angin akan dibahas pada tugas sarjana ini. Penelitian mengenai tugas sarjana ini meliputi perancangan, pembuatan dan pengujian turbin angin. Turbin yang dipilih adalah turbin angin sumbu horizontal yang memiliki tiga buah sudu dengan diameter 3 m dan diharapkan cocok dengan kondisi angin yang ada di Indonesia.