Perkembangan perindustrian di Indonesia yang semakin pesat dari waktu ke waktu menyebabkan
kebutuhan akan energi listrik ikut meningkat. Peningkatan jumlah energi listrik yang dibutuhkan harus sejalan
dengan pasokan energi yang dihasilkan oleh pusat pembangkit listrik. Pembangkit listrik tenaga uap merupakan
salah satu jenis pembangkit listrik yang banyak terdapat di Indonesia. Proses pembangkitan energi listrik yang
terjadi cukup panjang dari proses pembuatan sampai pada proses distribusi kepada konsumen. Oleh karena itu,
dengan adanya teknologi yang semakin berkembang didalam proses yang panjang tersebut dibangun sebuah
sistem yang dapat berfungsi untuk monitoring, kendali dan akuisisi data secara realtime. Pada PLTU 400 MW
PT. Krakatau Daya Listrik, menggunakan sistem SCADA (Supervisory Control And Data Acquisition). Untuk
menjaga kualitas pengiriman data dibutuhkan komunikasi perangkat yang cepat, supaya data yang
dibutuhkan tidak mengalami keterlambatan informasi dan eksekusi ketika terjadi suatu permasalahan..
Jaringan fiber optik merupakan media transmisi data tercepat saat ini, yaitu mencapai 1600 Gbps. Selain itu,
dalam sistem ini juga menggunakan kabel UTP yang biasa digunakan untuk transmisi data dengan kecepatan
100 Mbps. Dengan menerapkan standar pola komunikasi IEC 60870-5-101 dan IEC 61850 merupakan salah satu
parameter sistem tersebut dapat berjalan dengan baik.