Carbon Capture & Storage atau Carbon Capture, Utilization & Storage (CCS/CCUS) merupakan salah satu upaya untuk menurunkan emisi gas rumah kaca di Indonesia. Sebagai salah satu kontributor tertinggi dalam emisi gas rumah kaca, Indonesia mengambil langkah serius untuk mengatasi hal ini melalui beberapa program. Dalam upaya melaksanakan program CCS/CCUS ini diperlukan evaluasi dan studi yang baik, salah satunya melalui evaluasi penyemenan. Progam CCS/CCUS ini akan dilaksanakan pada sumur X, yang mana akan dilakukan konversi dari sumur eksplorasi menjadi sumur injeksi CO2.
Studi ini akan berfokus pada analisis dan evaluasi terhadap proses squeeze cementing yang bertujuan untuk mengevaluasi kualitas semen berdasarkan data cement bond log dan variable density log (CBL-VDL) dan analisis bonding index pada zona production liner. Analisis yang dilakukan tertuju pada dua zona yang dilakukan squeeze cementing sebagai perbaikan dari operasi primary cementing yang telah dilaksanakan sebelumnya. Melalui evaluasi tersebut, dapat ditentukan bagaimana kualitas semen pada sumur X dan menentukan langkah yang baik, di mana semen dapat mengisolasi CO2 dari permukaan. Melalui studi yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa terjadinya peningkatan kualitas ikatan semen pada zona production liner meskipun peningkatan ini belum mencapai hasil yang optimal untuk mencapai good bonding.