digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

13519091_Mohammad Yahya Ibrahim.pdf
Terbatas  Dessy Rondang Monaomi
» Gedung UPT Perpustakaan

Sistem pakar merupakan sebuah sistem komputer yang dapat menirukan kemampuan seorang pakar dalam melakukan pengambilan keputusan, memberikan solusi serta saran terhadap suatu domain permasalahan tertentu. Sistem pakar menjawab permasalahan adanya keterbatasan dan halangan akses dengan pakar. Pada Tugas Akhir ini, dihasilkan sebuah panduan untuk mengembangkan perangkat lunak sistem pakar, khususnya rule-based expert system. Rule-based expert system merepresentasikan pengetahuan yang dimiliki dalam bentuk rule. Diawali dengan melakukan eksplorasi dan seleksi berbagai metode pengembangan sistem pakar, kemudian dilakukan evaluasi masing-masing metode untuk menemukan celah (gap). Hasil evaluasi berupa kebutuhan panduan sebagai dasar inisiasi pembangunan panduan tahap awal. Pembangunan panduan dilakukan menggunakan Essence sebagai notasi untuk mendeskripsikan hal-hal yang diperlukan dalam kegiatan pembangunan perangkat lunak. Evaluasi panduan diawali dengan studi kasus pembangunan sistem pakar untuk mengklasifikasikan kesesuaian lahan untuk tanaman coklat, dilanjutkan dengan analisis kualitatif dan analisis evidence map terhadap hasil pelaksanaan studi kasus. Analisis menggunakan evidence map berfungsi untuk menguji relevansi elemen atau komponen yang didefinisikan dalam panduan dengan menunjukkan pemetaan antara parameter yang ditinjau (elemen/komponen panduan) dengan fakta (evidence) yang ada.