digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

COVER Muhamad Imannulhakim
Terbatas  rikrik
» Gedung UPT Perpustakaan

BAB 1 Muhamad Imannulhakim
Terbatas  rikrik
» Gedung UPT Perpustakaan

BAB 2 Muhamad Imannulhakim
Terbatas  rikrik
» Gedung UPT Perpustakaan

BAB 3 Muhamad Imannulhakim
Terbatas  rikrik
» Gedung UPT Perpustakaan

BAB 4 Muhamad Imannulhakim
Terbatas  rikrik
» Gedung UPT Perpustakaan

BAB 5 Muhamad Imannulhakim
Terbatas  rikrik
» Gedung UPT Perpustakaan

PUSTAKA Muhamad Imannulhakim
Terbatas  rikrik
» Gedung UPT Perpustakaan

Ketika beroperasi, inverter tiga fasa rentan mengalami hubung singkat pada sakelar-sakelarnya. Hubung singkat ini terjadi ketika sakelar-sakelar yang terhubung pada kaki inverter yang sama berada pada kondisi ON secara bersamaan. Untuk menghindarinya, maka ditambahkan dead time dalam penyaklaran inverter. Dead time merupakan interval waktu untuk memastikan dua sakelar pada kaki inverter yang sama berada pada keadaan OFF sebelum salah satunya berubah menjadi ON. Walaupun dead time menghindari terjadinya hubung singkat, namun efek dead time memunculkan komponen harmonisa frekuensi rendah pada arus keluaran inverter. Komponen harmonisa frekuensi rendah sulit dikurangi hanya dengan menambahkan filter pasif. Pada Tugas Akhir ini, dikembangkan metode pengendalian inverter baru untuk meminimalkan efek dead time dengan menggunakan resistor virtual. Resistor virtual merupakan algoritma tambahan pada sistem kendali inverter sehingga respon arus menyerupai jika menambahkan resistor asli. Dan karena bersifat virtual, maka resistor virtual dapat didesain sedemikian rupa sehingga hanya mempengaruhi respon arus terhadap gangguan dan tidak terhadap nilai referensinya. Hasil simulasi yang membuktikan keefektifan resistor virtual dalam meminimalkan efek dead time ditunjukan pada laporan Tugas Akhir ini.