digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

ABSTRAK Faza Mufti Abdilah
PUBLIC yana mulyana

Insomnia menjadi salah satu gangguan tidur paling yang banyak dikeluhkan di dunia dengan sekitar 30% populasi orang dewasa mengeluhkan kondisi tersebut. Gejala umum yang dialami oleh penderita insomnia adalah sulit memulai tidur dan sering terbangun beberapa kali sepanjang malam. Intervensi untuk insomnia dengan metode cognitive behavioral therapy saat ini telah banyak dilakukan dengan bantuan aplikasi-aplikasi mobile yang menyediakan fitur penolong tidur. Untuk pencegahan dan penanganan insomnia yang paripurna, intervensi dengan bantuan aplikasiaplikasi tersebut sebaiknya harus dilengkapi dengan bantuan tenaga kesehatan profesional. Tugas akhir ini bertujuan untuk membuat prototipe aplikasi dengan fitur produktivitas dan telemedicine untuk pencegahan dan penanganan insomnia yang menyeluruh. Fitur-fitur yang tersedia meliputi jurnal tidur, sleep tracker, alarm tidur, musik pengantar tidur, panduan meditasi, sesi terapi dengan tenaga ahli, konseling obat, hingga artikel edukasi. Tahapan dalam pembuatan prototipe ini terdiri dari persiapan, perencanaan, desain, implementasi prototipe, hingga diuji aspek fungsionalitas serta kualitas layanannya. Pengujian fungsi prototipe dilakukan dengan mengukur keberhasilan dan kemudahan pengguna dalam menjalankan beberapa tugas terkait penggunaan fitur aplikasi. Penilaian kualitas layanan di dilakukan menggunakan kuesioner kepuasan dengan metode SERVQUAL. Pengujian selesai dengan hasil yang memuaskan dengan persentase keberhasilan 88,6% pada uji fungsi diikuti dengan nilai ekspektasi 4,52, nilai persepsi 4,58, serta tingkat kepuasan sedang dengan skor kepuasan 77,3 pada penilaian kualitas layanan (n=18).