digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Multiple merupakan salah satu jenis noise yang terekam dalam data seismik laut. Multiple adalah gelombang refleksi yang memiliki lebih dari satu kali pantulan refleksi sebelum diterima oleh receiver di permukaan. Namun, terdapat salah satu multiple yang sulit dihilangkan yaitu internal multiple. Multiple ini tidak memiliki karakter seperti multiple pada umumnya melainkan mirip dengan data utama, sehingga sulit dihilangkan menggunakan metode konvensional. Internal multiple merupakan gelombang yang memantul paling tidak satu kali pada subsurface dan tidak memiliki hubungan dengan permukaan. Multiple ini terbentuk akibat adanya lapisan dengan kecepatan rendah yang berada diantara lapisan berkecepatan tinggi. Dalam penelitian ini, keberadaan internal multiple dalam data seismik ditekan menggunakan metode internal multiple elimination. Metode ini memiliki konsep memprediksikan multiple dan mengurangkan secara adaptif terhadap data seismik awal. Konsep ini diterapkan pada data seismik sintetik dan data lapangan untuk melihat keefektifannya dalam mengurangi internal multiple. Hasil penelitian menggunakan model seismik sintetik dan data riil yang berasal dari Basin Offshore Northwest Java (ONWJ), menunjukkan bahwa metode ini dapat menekan kehadiran internal multiple dalam data