digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Saat ini pencarian informasi sudah dapat dilakukan dengan bantuan teknologi. Salah satu teknologi yang dapat melakukan pencarian informasi ialah sistem temu balik informasi. Sistem temu balik informasi tersebut diharapkan dapat memberikan dokumen-dokumen yang relevan dengan presisi yang tinggi. Artinya sebisa mungkin seluruh dokumen yang terambil harus merupakan dokumen relevan. Sistem temu balik informasi dengan relevance feedback sudah banyak dikembangkan, akan tetapi banyak diantaranya yang hanya menggunakan binary relevance feedback. Untuk meningkatkan NIAP sistem, akan dibangun sistem digunakan graded relevance feedback. Graded relevance feedback mengembangkan ide yang sudah ada dalam relevance feedback. Untuk menerapkan metode ini, dibutuhkan perubahan penilaian relevance judgement yang sudah ada dalam document collection. Supaya perubahan penilaian tersebut dapat meningkatkan kinerja sistem, penilaian akan dilakukan oleh lebih dari satu orang. Pengembangan dilakukan untuk mengakomodasi kebutuhan penilaian dokumen selain dokumen relevan dan dokumen relevan. Pengujian pada aplikasi dilakukan untuk memastikan peningkatan NIAP sistem. Berdasarkan hasil pengujian, aplikasi sudah menghasilkan nilai NIAP yang lebih tinggi namun kategori yang digunakan terbatas pada 3 kategori. Berdasakan hasil eksperimen, pengimplementasian algoritma tersebut menunjukan bahwa penambahan kategori selain dokemen relevan dan tidak relevan dapat menambah nilai NIAP dari sistem temu balik informasi. Algoritma masih dapat dikembangkan dengan penambahan kategori baru selain dokumen relevan, dokumen sebagian relevan dan dokumen tidak relevan