Multimedia interaktif adalah media yang terdiri dari banyak komponen media yang saling terintegrasi
yang mampu untuk berinteraksi dengan penggunanya sehingga dalam hal mempermudah suatu pembelajaran
dalam hal ini fotografi, multimedia interaktif adalah suatu sarana pembelajaran yang efektif untuk dipelajari
sehingga membuat pengguna merasa lebih tertarik untuk mempelajari dibanding mempelajari hanya dari buku
ataupun pelatihan fotografi yang memakan biaya mahal. Dengan media ini akan membuat semua pihak yang
tertarik dalam dunia fotografi dan khususnya untuk fotografi amatir dapat memperoleh pengetahuan dalam
menghasilkan beberapa teknik fotografi berdasarkan pencahayaan yang ditentukan dari kecepatan rana,
aperture/diafragma, serta jumlah ISO yang didapat dan lebih jauh sangat berguna untuk mengembangkan hobi,
bisnis, Study Photography. Perancangan aplikasi ini menggunakan metoda pembangunan game dimulai dari
Storyline, Storyboard, desain dan pengkodean. Pengembangan aplikasi ini menggunakan Macromedia Flash.
Aplikasi ini telah melalui proses pengujian dimana aplikasi Digital Photography ini dapat membantu para
pemula yang ingin belajar fotografi berdasarkan intensitas cahaya yang ditangkap oleh kamera serta lebih
memahami pengaturan kecepatan rana, aperture/bukaan diafragma, dan ISO pada kamera.