Dokumen dalam suatu instansi atau perusahaan merupakan suatu aset yang sangat penting dalam mendukung
tiap program kerja yang dibuat oleh organisasi tersebut. Banyaknya dokumen yang dihasilkan dalam tiap proses
kerja menuntut instansi tersebut melakukan sistem penyimpanan dan penataan dokumen dengan baik guna
keperluan di waktu yang akan datang. Dinas Pertanian Kabupaten Jombang merupakan salah satu instansi yang
memerlukan sistem penyimpanan dokumen yang baik, dimana mencakup aspek-aspek penyimpanan dokumen
yang tertata rapi, tersentralisasi, dan adanya relasi antara tiap dokumen milik tiap bidang dan seksi. Solusi dari
permasalahan ini adalah dengan menggunakan Aplikasi manajemen e-document berbasis web. Aplikasi ini
mendukung berbagai macam manajemen dokumen diantaranya manajemen dokumen pribadi, dokumen publik,
folder pribadi, folder publik, user, dan grup. Dalam aplikasi ini terdapat 2 jenis manajemen dokumen yaitu
manajemen dokumen publik dan manajemen dokumen pribadi. Selain itu juga terdapat 10 fitur manajemen
dokumen publik dan pribadi diantaranya upload, download, share, check-in, check-out, edit, view, pindah,
hapus, dan cari. Dengan tata kelola aplikasi manajemen e-document yang seperti ini diharapkan dapat menjadi
suatu aplikasi manajemen dokumen elektronik yang handal, tersentralisasi, aman, rapi, mudah diakses oleh antar
pegawai dari seksi dan bidang yang berbeda dan mudahnya penyebaran dokumen antar seksi dan bidang.