digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

ABSTRAK - ALI FARHANI SANI
PUBLIC Didin Syafruddin Asa, S.Sos

ABSTRAK ANALISA PERFORMANSI DAN OPTIMASI NETWORK MANAGEMENT SYSTEM PADA JARINGAN RADIO MICROWAVE Oleh Ali Farhani Sani NIM:23220009 (Program Studi Magister Teknik Elektro) Network Management System (NMS) merupakan aplikasi untuk melakukan monitoring clan atau controling terhadap sistem ataupun kondisi perangkat (network element). NMS dapat dijadikan sebagai sebuah solusi untuk mengetahui kondisi perangkat secara aktual sehingga bisa mendeteksi lebih awal jika terjadi kerusakan sistem ataupun kerusakan perangkat. Kinerja NMS hams bisa menyajikan informasi secara real time agar informasi dari remote network element dapat selalu terbaca oleh operator yang sedang melakukan pengawasan terhadap network element.Protokol SNMP sebagai protokol manajemen penghubung NMS dengan network element lokal maupun yang berada di ujung lokasi, dapat melakukan proses pelaporan dari jarak jauh. Protokol ini telah mengalami perkembangan sehingga dalam implementasi dilapangan dapat bekerja secara paralel dengan protokol lain seperti TCP /IP. Proses manajemen sekaligus sistem pemonitoran ini dilakukan dengan menghubungkan perangkat radio microwave ke sebuah LAN/WAN yang terhubung ke server NMS dengan proses pengawasan yang bisa dilakukan dimanapun selama terhubung dengan server malaui jaringan lokal ataupun melaui jaringan internet. Optimasi jaringan dilakukan agar saat terjadifailed (link down) pada sistem radio microwave, kondisi perangkat tetap dapat termonitor sehingga bisa diperkirakan komponen pengganti yang perlu disiapkan untuk melakukan troubleshoot. Keyword: Network Management System, Network Element, Performansi Microwawe Radio