digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Cover
PUBLIC karya

Abstrak
PUBLIC karya

Abstract
PUBLIC karya

Lembar Pengesahan
Terbatas karya
» ITB

Kata Pengantar
PUBLIC karya

BAB I
Terbatas karya
» ITB

BAB II
Terbatas karya
» ITB

BAB III
Terbatas karya
» ITB

BAB IV
Terbatas karya
» ITB

BAB V
Terbatas karya
» ITB

Daftar Pustaka
PUBLIC karya

Tingginya angka transmisi penyakit nosokomial disertai dengan diperlukannya peningkatan efisiensi kinerja perawat di tengah ancaman keterbatasan supply tenaga kerja perawat memerlukan solusi robotik untuk membantu kinerja perawat. Dengan berlandaskan permasalahan ini, maka akan diciptakan suatu robot all terrain yang akan dioperasikan di dalam lingkungan rumah sakit untuk membantu proses logistik di dalamnya. Di dalam sistem keseluruhan, robot ini memerlukan sub sistem komunikasi dan antar muka. Selain itu, proses konkurensi juga diperlukan untuk menjamin pemrosesan data yang diberikan oleh pengguna dapat dieksekusi secara “paralel”. Pada implementasinya, sub sistem komunikasi akan diimplementasikan dengan menggunakan protokol MQTT pada cloud server Amazon Web Services. Untuk sub sistem antar muka akan diimplementasikan dengan menggunakan bahasa pemrograman python dengan library Tkinter dan untuk proses konkurensi akan digunakan FreeRTOS pada mikrokontroler ESP32. Dokumen ini bertujuan untuk menjelaskan desain, implementasi dan hasil pengujian dari ketiga hal tersebut. Pada akhir implementasi dan setelah melakukan pengujian, diamati bahwa ketiga sub sistem sudah mampu bekerja dengan baik dan siap untuk diintegrasikan dengan keseluruhan sistem robot yang akan dikembangkan