digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Teknologi finansial telah menjadi solusi atas banyak permasalahan layanan keuangan. Meski begitu, masih ada keterbatasan petani yang tidak dapat difasilitasi oleh layanan keuangan yang ada saat ini, yaitu ketiadaan koneksi internet, pinjaman nontunai, dan kemudahan proses penggunaan layanan. Saat ini, telah muncul metode pembayaran elektronik oleh perusahaan Apollo yang memanfaatkan limit kredit dengan menggunakan SMS banking sehingga peminjam tidak memerlukan koneksi internet dan pinjaman diberikan dalam bentuk nontunai. Masalahnya, penggunaan SMS banking memiliki kelemahan dalam faktor keamanan dan usability-nya karena SMS tidak memiliki protokol enkripsi dan user interface dan user experience aplikasi SMS yang kurang ramah pengguna. Dalam tugas akhir ini, diusulkan sebuah sistem Kreditani, yaitu sistem pembayaran elektronik yang memanfaatkan limit kredit berbasis aplikasi web dengan memanfaatkan perangkat pada pedagang. Dengan menggunakan metode SACAM untuk membandingkan sistem Kreditani dengan Apollo, sistem Kreditani memiliki faktor keamanan dan usability yang lebih baik karena komunikasi dengan server menggunakan TLS dan user interface dan user experience aplikasi web yang lebih baik.