digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

COVER Barkun Kharisma Suko
PUBLIC Open In Flip Book Roosalina Vanina Viyazza

BAB 1 Barkun Kharisma Suko
PUBLIC Open In Flip Book Roosalina Vanina Viyazza

BAB 2 Barkun Kharisma Suko
PUBLIC Open In Flip Book Roosalina Vanina Viyazza

BAB 3 Barkun Kharisma Suko
PUBLIC Open In Flip Book Roosalina Vanina Viyazza

BAB 4 Barkun Kharisma Suko
PUBLIC Open In Flip Book Roosalina Vanina Viyazza

PUSTAKA Barkun Kharisma Suko
PUBLIC Open In Flip Book Roosalina Vanina Viyazza

Presiden Joko Widodo pada tahun 2015 meluncurkan visi Indonesia 2045. Untuk mencapai visi ini, 4 (empat) Pilar Pembangunan Indonesia tahun 2045 dimulai yang menjadi referensi dalam mewujudkan kemajuan dan pencapaian pembangunan jangka panjang nasional Indonesia yaitu: 1) . Pengembangan Manusia dan Penguasaan Sains dan Teknologi, 2). Pembangunan Ekonomi Berkelanjutan, 3). Pemerataan Pembangunan, dan 4). Pemantapan Ketahanan Nasional dan Tata Kelola Pemerintahan yang Baik. Indonesia ditargetkan menjadi negara maju dan salah satu ekonomi terbesar di dunia dengan didorong oleh investasi dan perdagangan, industri, pariwisata, maritim dan jasa, dan didukung oleh infrastruktur yang andal, serta ketahanan pangan, energi dan air yang kuat. Komitmen terhadap lingkungan terus dipertahankan untuk pembangunan berkelanjutan. Lebih lanjut dinyatakan bahwa Energi merupakan modal pembangunan melalui peningkatan peran energi terbarukan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis masa depan industri hulu minyak dan gas bumi di Indonesia pada tahun 2045 dengan menggunakan pendekatan transformative scenario planning. Selanjutnya, ditentukan skenario mana yang terbaik dan membuat rekomendasi tentang kebijakan apa yang dapat dilakukan oleh Pemerintah untuk mencapai skenario terbaik tersebut. Dengan mempertimbangkan keterbatasan waktu dan sumber daya yang dimiliki, alih-alih menggunakan diskusi kelompok terarah, penelitian ini menggunakan pendekatan wawancara untuk pemangku kepentingan terkait yang kemudian akan divalidasi dengan menggunakan metode Delphi. Dalam penelitian ini dihasilkan empat buah skenario yaitu “The Avengers”, “The Upside Down”, “The Day After Tomorrow” dan “Back to The Future”. Skenario-skenario tersebut diharapkan dapat digunakan untuk membantu transformasi industri oil dan gas Indonesia ke arah yang lebih baik guna mewujudkan visi Indonesia 2045.