digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

QONITAH FARDIYAH
PUBLIC Open In Flip Book Alice Diniarti

Telah dibuat dan dikarakterisasi elektroda selektif ion nitrat berbasis kawat terlapis dengan ionofor aliquot-336 nitrat dan penerapan elektroda ini untuk penetapan kadar gas NO di udara. Rentang konsentrasi nitrat yang memberikan respon Nerntsian terbaik adalah 10-4 -10-1M atau 6,2 — 6200 ppm komposisi membran 7% aliquot 336 nitrat, 35% PVC, dan 58% DOP dalam pelarut THE dengan kepekaan rata-rata sebesar 57,71 mV/dekade. Limit deteksi untuk ESI ini adalah 10-4M atau setara dengan 6,2 ppm NO3. Elektroda ini mempunyai keberulangan yang baik dengan waktu respon 60-120 detik, usia pemakaian 27 hari dengan pH larutan 3- 11, ketebalan membran 0,07 mm.Gas NO di udara dapat diserap secara stoikiometri oleh larutan H2O2 dan dikonversikan menjadi nitrat, sehingga secara tidak langsung gas NO dapat ditentukan dengan ESI nitrat tipe kawat terlapis. Kondisi optimum dalam penentuan gas NO simulasi adalah dengan laju alir 300 mL/menit, dalam suasana asam 0, 0266 M H2SO4 menggunakan konsentrasi NaI berlebih 75% dan konsentrasi larutan penyerap H2O2 dua kali dari perhitungan stoikiometri. Metode ESI ini bisa digunakan untuk penentuan gas NO secara tak langsung dengan konsentrasi lebih dari 6,2 ppm