digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

PT. XYZ saat ini sedang melakukan penambangan batubara di Pit Ata, Tambang Batulicin, Kalimantan Selatan. Tinggi highwall yang terbentuk sampai saat ini adalah 80 meter dan PT. XYZ berkeinginan untuk melakukan penambangan sampai mencapai highwall setinggi 120 m. Penelitian ini terdiri atas penyelidikan lapangan, pengujian laboratorium, dan perhitungan kemantapan lereng dengan menggunakan Program Slide 3.0. Percepatan kritis untuk highwall juga diperkirakan dengan menggunakan Persamaan Newmark. Penelitian ini merekomendasikan penggunaan lereng tunggal setinggi 20 meter dengan kemiringan 70O, sedangkan geometri highwall akhir dan percepatan kritisnya akan bergantung kepada lokasi highwall tersebut.