Graphene dan carbon nanotubes merupakan bahan nano material yang berpotensi
sebagai pengganti sensor berbasis Semiconductor Metal Oxide. Graphene
terdiri dari susunan atom carbon yang menyerupai sarang lebah yang terhubung
melalui ikatan sp2, sedangkan carbon nanotubes merupakan bahan
nano material berbentuk silinder yang dibentuk dari graphene. Pada penelitian
ini dijelaskan perubahan keadaan elektronik dari graphene sebagai sensor gas
ethyl -methylbutyrate dan carbon nanotube sebagai sensor gas polutan (CO
dan SO2). Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode Density Functional
Theory (DFT). Hasil perhitungan menunjukkan terjadinya perubahan
konduktivitas ketika graphene maupun carbon nanotubes berinteraksi dengan
gas tersebut.