digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Al-Quran dan hadits merupakan sumber pedoman beragama umat Muslim yang paling utama. Upaya pentafsiran 2 entitas tersebut tentu saja sudah banyak dilakukan secara tertulis, dilakukan oleh ulama dan ilmuwan terdahulu. Kumpulan ayat yang terkait terhadap 1 hadits tertentu tentu saja sudah ditafsirkan dan ditemukan keterkaitannya. Namun upaya digitalisasi pencarian Al-Quran melalui hadits secara digital belum dilakukan. Untuk itu dalam tugas akhir ini dirancang sebuah sistem pencarian menggunakan information retrieval dalam bentuk aplikasi android yang dapat mencari ayat-ayat yang relevan terhadap sebuah hadits. Information retrieval yang dibangun dalam tugas akhir ini memiliki variasi pada modul pembobotan kata dan document similarity. Modul tersebut adalah pembobotan TF-IDF algoritma cosine similarity, tanpa pembobotan algoritma jaccard similarity, word embedding fastText algoritma word mover’s distance (WMD). Ketiga pasangan modul tersebut diimplementasikan dan dibandingkan kinerjanya. Pada WMD juga dibandingkan model Wikipedia yang berdomain umum dan model Al-Quran hadits berdomain agama Islam. Berdasarkan evaluasi pada kinerja information retrieval menggunakan micro-averageprecission diperoleh cosine similarity dengan pembobotan TF-IDF dengan nilai precision tertinggi 55.49 % menjadi metode yang paling cocok dibanding 2 metode lainnya untuk kasus pencarian ayat melalui hadits. Berdasarkan evaluasi kinerja juga diperoleh model Al-Quran hadits memperoleh precision 33.50% lebih tinggi 1.25% dari model Wikipedia membuktikan model fastText seharusnya dilatih dengan korpus yang sesuai domainnya dengan dokumen yang sedang dicari melalui information retrieval yang dalam tugas akhir ini berdomain agama Islam.