digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

2022 TA PP DANINDRA AUDY PUTRI 1.pdf?
Terbatas Noor Pujiati.,S.Sos
» ITB

Limbah bonggol jagung memiliki potensi sebagai material yang dapat dimanfaatkan sebagai material produk industri kreatif dikarenakan kandungan serat segne-selulosa yang membuat bonggol jagung memiliki ketahanan. Selain itu, beberapa penelitan menyatakan bahwa bonggol jagung memiliki potensi daya serap bunyi yang cukup baik sehingga dapat dimanfaatkan sebagai material alternatif penggani plastic untuk peredam suara. Belajar daring atau dalam jaringan merupakan kegiatan belajar-mengajar yang dilakukan secara online dirumah menggunakan sarana internet. Kegiatan belajar diharapkan berada ditempat yang nyaman dan tidak ada hal yang dapat mengganggu konsentrasi belajar. Sementara, didalam rumah terdapat banyak distraksi suara maupun distraksi lainnya. Seperti kegiatan-kegiatan lain yang juga dilakukan oleh anggota keluarga dalam rumah yang juga melakukan kegiatan dalam waktu bersamaan. Hal tersebut dapat mengganggu konsentrasi pelajar dalam melakukan kegiatan belajar. Material bonggol jagung memiliki struktur yang keras dan padat, dan juga memiliki daya serap bunyi yang cukup baik sehingga penulis memanfaatkan material ini sebagai material utama perancangan stasiun kerja untuk siswa yang melakukan belajar daring.