digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

ABSTRAK Tiara Maghfirah
Terbatas Yoninur Almira
» ITB

BAB 1 Tiara Maghfirah
Terbatas Yoninur Almira
» ITB

BAB 2 Tiara Maghfirah
Terbatas Yoninur Almira
» ITB

BAB 3 Tiara Maghfirah
Terbatas Yoninur Almira
» ITB

BAB 4 Tiara Maghfirah
Terbatas Yoninur Almira
» ITB

BAB 5 Tiara Maghfirah
Terbatas Yoninur Almira
» ITB

PUSTAKA Tiara Maghfirah
Terbatas Yoninur Almira
» ITB

2021 TA PP TIARA MAGHFIRAH_LAMPIRAN.pdf?
Terbatas Yoninur Almira
» ITB

Sektor pariwisata merupakan sektor yang berperan penting dalam perekonomian Indonesia. Namun pada awal 2020, Indonesia dihadapkan dengan wabah pandemi COVID-19 sehingga sektor pariwisata terdampak akibat dari pandemi COVID-19. Jumlah perjalanan wisatawan nusantara menurun akibat adanya kebijakan pembatasan perjalanan. Organisasi Pariwisata Dunia (UNWTO) merilis seperangkat pedoman serta menyoroti pentingnya inovasi dan teknologi dalam membangun ketahanan industri. Salah satu sektor wisata yang memilik potensi untutk dikembangkan adalah wisata alam pedesaan. Desa Mekarwangi, Kecamatan Sindangkerta merupakan salah satu desa di Jawa Barat yang memiliki potensi dan keunggulan di tingkat regional dan internasional. Desa Mekarwangi sedang dikembangkan menjadi desa wisata. Pengembangan inovasi desa wisata diarahkan untuk mengoptimalkan potensi desa sebagai keunggulan yang dapat dimunculkan dalam pengembangan desa wisata. Konsep desa wisata yang ditawarkan adalah desa wisata tematik yang mengangkat potensi pertanian sebagai daya tarik wisata utama. Tema yang diangkat dalam pengembangan desa wisata adalah pariwisata kreatif dan edukatif karena produk pariwisata Desa Mekarwangi potensial untuk dikembangkan agar potensi tersebut menjadi nilai tambah melalui pengembangan produk pariwisata kreatif dan edukatif. Salah satu faktor yang mempengaruhi keberhasilan pengembangan desa wisata adalah kesiapan masyarakat Desa Mekarwangi. Namun, belum ada studi terkait kesiapan masyarakat Desa Mekarwangi. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi kesiapan masyarakat dalam pengembangan produk pariwisata kreatif dan edukatif. Tinjauan literatur yang digunakan untuk analisis adalah teori komponen pariwisata dan teori kesiapan masyarakat berdasarkan tahapan kesiapan masyarakat dan ketercapaian indikator berdasarkan faktor pengetahuan, sikap dan respon. Hasil analisis pada penelitian adalah Desa Wisata Mekarwangi memiliki potensi wisata berupa tujuh daya tarik wisata yang potensial untuk dikembangkan menjadi pariwisata kreatif dan edukatif. Tahapan kesiapan masyarakat berada pada tahap inisiasi. Dalam pengembangan pariwisata kreatif, masyarakat siap dari segi faktor respon. Sedangkan dalam pengembangan pariwisata edukatif, masyarakat siap dari segi faktor pengetahuan dan sikap