digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Meningkatnya budaya konsumtif yang berakibat banyaknya limbah produksi industri sehingga terjadi pencemaran lingkungan. Sebagian besar isu pencemaran lingkungan tersebut yang diakibatkan oleh limbah tekstil yang terbuat dari bahan sintetis. Menjawab permasalahan tersebut, penelitian ini berupaya memberikan alternatif proses dan material pewarna baru yang ramah lingkungan. Pengolahan pewarna alam menjadi tinta organik screen printing menjadi sebuah kebaruan dalam proses pewarnaan dan pencetakan motif pada tekstil. Tinta organik diciptakan melalui tahap eksperimen larutan pewarna alam dan zat pengental. Penelitian ini dilakukan dengan metode eksploratif dan pendekatan mix-methods yang meliputi studi pustaka terkait, eksperimen pencarian resep larutan pasta pewarna dan eksplorasi. Hasil eksperimen berupa warna dikembangkan dalam proses eksplorasi motif menggunakan teknik screen printing yang kemudian dilakukan uji preferensi dan minat calon pelanggan terkait pengembangan dan perancangan produk tekstil. Penelitian ini membuktikan bahwa cairan pewarna alam dapat dijadikan bahan utama tinta organik untuk cetak tekstil screen printing dengan bantuan zat pengental. Proses pembentukan tekstur pasta sangat dipengaruhi dengan jenis zat pengental yang digunakan, hal ini berkaitan dengan daya serap pasta pewarna terhadap kain katun. Pasta pewarna yang memiliki daya serap baik akan menghasilkan warna yang baik dan tidak luntur. Pada proses ini dilakukan pula penguncian warna menggunakan metode post-mordanting untuk memperkuat warna pada kain. Selanjutnya penelitian ini membuktikan bahwa pencetakan motif menggunakan screen printing dapat dijadikan salah satu cara mendekorasi permukaan tekstil khususnya produk home and living yang diminati pelanggan. Harapannya, produk ini dapat menjadi peluang pengembangan produk dan perluasan pasar lingkup produk kreatif yang ramah lingkungan. Penelitian ini juga diharapkan dapat menambah khasanah ilmu pengetahuan dalam bidang kimia, ekonomi, tekstil, desain dan pengembangan usaha produk dekorasi rumah tangga.