digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

ABSTRAK Rizka Tri Wardhani
PUBLIC Dewi Supryati

Untuk memperkuat ketahanan energi dan menurunkan polusi udara di Indonesia, Indonesia perlu mengadaptasi teknologi baru yang efisien dan ramah lingkungan. Salah satu solusi yang menjanjikan adalah mengganti kendaraan nermototr roda dua konvensional dengan skuter listrik. Untuk mempopulerkan skuter listrik, diperlukan infrastruktur pendukung yang baik seperti stasiun penukaran baterai (battery swapping station). Ada beberapa kunci dalam pengambilan keputusan terkait pengembangan infrastruktur pendukung tersebut. Di antaranya jumlah slot pengisian daya di stasiun. Jumlah kapasitas yang besar membutuhkan investasi yang tinggi, namun dapat memberikan tingkat pelayanan yang baik, terutama pada permintaan yang tidak tentu. Selain itu, kapasitas yang besar juga memberikan kesempatan untuk memanfaatkan perbedaan harga listrik pada waktu puncak dan waktu non-puncak. Tesis ini menyediakan kerangka keputusan untuk menentukan kapasitas pengisian daya yang optimal pada stasiun penukaran baterai di suatu daerah, terutama untuk permintaan yang stokastik dan harga pengisian daya yang bervariasi. Kontribusi riset dari tesis ini adalah untuk menyediakan algoritma baru berdasarkan kerangka keputusan untuk menentukan kpasitas pengisian daya yang optimal untuk stasiun penukaran baterai di wilayah tertentu, terutama untuk demand stokastik dan harga pengisian daya yang bervariasi. Studi ini mengembangkan pemrograman matematis deterministic untuk mengoptimalkan pengisian daya berdasarkan permintaan dan harga listrik di setiap period. Pendekatan berdasarkan scenario digunakan untuk mengevaluasi kinerja pada scenario permintaan dan kapasitas yang bervariasi. Sehingga dapat memberikan bantuan untuk membuat keputusan. Simulasi berdasarkan data di Indonesia dilakukan untuk menunjukkan keefektifan dari kerangka pada tesis ini.