digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Cover
PUBLIC karya

Abstrak
PUBLIC Alice Diniarti

Abstract
PUBLIC karya

Lembar Pengesahan
Terbatas karya
» ITB

Tesis
Terbatas karya
» ITB

COVER Frentina Yuliana
Terbatas  karya
» Gedung UPT Perpustakaan

BAB 1 Frentina Yuliana
Terbatas  karya
» Gedung UPT Perpustakaan

BAB 2 Frentina Yuliana
Terbatas  karya
» Gedung UPT Perpustakaan

BAB 3 Frentina Yuliana
Terbatas  karya
» Gedung UPT Perpustakaan

BAB 4 Frentina Yuliana
Terbatas  karya
» Gedung UPT Perpustakaan

BAB 5 Frentina Yuliana
Terbatas  karya
» Gedung UPT Perpustakaan

PUSTAKA Frentina Yuliana
Terbatas  karya
» Gedung UPT Perpustakaan

Perkembangan teknologi informasi semakin pesat, kebutuhan perusahaan dan organisasi dalam menggunakan teknologi informasi menjadi suatu kebutuhan untuk memudahkan kegiatan rutin dalam bekerja. Hal ini membuat semakin banyaknya aplikasi yang saling terkoneksi, Keamanan informasi merupakan isu krusial dalam pengelolaan pusat data yang dimiliki oleh instansi penyelenggara negara. Keberadaan sistem-sistem elektronik yang bersifat strategis menuntut pengamanan yang serius. Salah satu upaya yang dilakukan dalam menjaga keamanan informasi yaitu dengan menggunakan Application Program Interface (API), API adalah program atau sistem yang dapat diakses oleh program lain, API telah membawa perubahan revolusioner dalam aplikasi saat ini, Namun, API memiliki beberapa kerentanan yang menjadi ancaman bagi kerahasiaan data, salah satunya adalah penyalahgunaan hak akses. Hal ini dapat diminimalisir dengan melakukan pemantauan dan deteksi terhadap API. Pemantauan ini terkait pengamanan informasi dengan menitik beratkan pada kerahasiaan, integritas, dan ketersediaan informasi. Kegiatan ini dapat diterapkan pada satu fungsi kerja khusus yang bertanggung jawab atas keamanan informasi yaitu Security Operation Center (SOC). SOC adalah sebuah unit kerja yang memiliki kompetensi dalam bidang keamanan informasi, baik dari segi proses hingga teknologi yang digunakan, sehingga diharapkan SOC dapat mengamankan API selama proses interaksi dilakukan. Perancangan diawali dengan analisis risiko yang ada pada API serta perhitungan indeks keamanan informasi (KAMI), dilanjutkan perancangan struktur organisasi menggunakan analisis terhadap situasi ideal, proses bisnis dilakukan menggunakan ISO 27001:2013 dan OWASP API Security TOP 10 dan dilanjutkan dengan perancangan teknologi menggunakan analisis GAP. Metodologi penelitian yang digunakan ialah studi kasus dengan pendekatan Design Research Methodology (DRM). Pengumpulan data berupa wawancara, studi dokumen, dan observasi. Hasil dari penelitian ini adalah rancangan SOC dan roadmap penerapan SOC untuk dapat memenuhi tujuan dalam terjaminnya keamanan informasi pada API.