digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

ABSTRAK Binsar Energia Pratama N
PUBLIC Taupik Abidin

Makalah ini merupakan studi komprehensif dari strategi bisnis Tencent Holding. Tencent memulai bisnisnya di China, dan mereka berhasil memanfaatkan pasar China yang sangat besar. Tencent juga mencoba melebarkan bisnisnya ke Asia Tenggara, Eropa, dan Amerika. Makalah ini akan melihat sejarah perjalanan Tencent Holding sejak awal. Penjelasan detail mengenai strategi sukses Tencent akan dibahas dalam makalah ini dan analisa kompetisi juga akan dilakukan untuk mengetahui secara mendalam tentang perbedaan antara gaya strategi bisnis Tencent dengan kompetitornya. Makalah ini mencakup SWOT analisis dari Tencent untuk menganalisis kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman mereka. Kebijakan perusahaan Tencent juga akan dibahas dalam makalah ini untuk mengetahui dampak dari kebijakan yang diterapkan oleh Tencent dapat mempengaruhi keberhasilan mereka dalam berbisnis. Tujuan dari makalah ini adalah untuk mengetahui lebih dalam tentang setiap detail strategi bisnis Tencent, bagaimana mereka dapat mengalahkan pesaing mereka dan menjadi salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia, dan bagaimana mereka dapat mempertahankan posisi strategis mereka di pasar global