digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

ABSTRAK FUJI LESTARI.pdf
PUBLIC Dwi Ary Fuziastuti

Banyak jenis penyakit kronis memiliki perkembangan yang bertahap. Maka dari itu, diagnosis untuk tahapan penyakit sangat penting untuk mengetahui tindakan selanjutnya yang akan dilakukan dalam menangani kondisi penyakit tersebut. Namun, diagnosis tahapan penyakit terkadang mengalami kesalahan. Tesis ini membahas tentang kesalahan klasifikasi dari suatu tahapan penyakit menggunakan suatu model Multistate berdasarkan proses Markov, yaitu model Hidden Markov. Model Hidden Markov ini dapat memperkirakan laju transisi dan peluang transisi dengan mempertimbangkan kesalahan klasikasi. Selain itu, tesis ini juga membahas efek kovariat terhadap laju transisi dengan menggunakan model Cox Proportional Hazard. Di dalam Tesis ini, diberikan suatu contoh aplikasi model Hidden Markov dalam menganalisis kesalahan pengukuran diameter pada Aneurisma Aorta Abdominal. Tahapan dari penyakit ini dapat dilihat dari tingkat keparahannya yang ditandai dengan berubahnya rentang diameter aorta. Untuk mengetahui kondisi melebarnya aorta di bagian perut tersebut, dilakukan Ultrasonografi. Namun, pengukuran diameter aorta di bagian perut yang ditunjukkan oleh ultrasound tersebut terkadang mengalami kesalahan. Di dalam Tesis ini, diberikan contoh aplikasi model Hidden Markov dalam menganalisis kesalahan klasifikasi tahapan penyakit Aneurisma Aorta Abdominal.