digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

ABSTRAK Achmad Budi Utomo
PUBLIC Irwan Sofiyan

Saat ini di PT.Dirgantara Indonesia (PT.DI) sedang melakukan tahap uji terbang pada salah satu pesawat untuk mendapatkan sertifikasi. PT.DI menggunakan aplikasi untuk menganalisis data uji terbang, namun aplikasi tersebut sudah tidak dapat dikembangkan dan masih menggunakan format data uji terbang khusus. Tesis ini berisi mengenai pengembangan aplikasi baru untuk menganalisis dan melakukan perhitungan data hasil pengujian terbang. Studi kasus yang digunakan adalah data hasil uji terbang pesawat NXXX di PT.DI untuk penentuan prestasi terbangnya. Aplikasi dirancang menggunakan bahasa pemrograman C# dengan sistem operasi windows yang sudah banyak digunakan di PT.DI. Aplikasi dikembangkan bersifat modular sehingga dapat melakukan berbagai macam jenis perhitungan uji terbang, dapat membaca serta mengolah data uji terbang dalam bentuk text, dan dapat memilah data uji terbang secara otomatis. Data yang dihasilkan aplikasi adalah tampilan grafik hasil perhitungan dan nilai hasil perhitungan dalam bentuk text. Hasil perhitungan yang dilakukan aplikasi kemudian dibandingkan dengan aplikasi yang ada di PT.DI. Hasil yang diinginkan dari tesis ini adalah mendapatkan aplikasi yang mempunyai fungsi menyerupai dengan aplikasi yang ada di PT.DI dengan keunggulan dalam pembacaan format data uji terbang dan pemilahan data uji terbang serta bersifat modular sehingga dapat membantu dan mendukung aplikasi yang ada di PT.DI.