digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memberikan solusi mengenai masalah yang dihadapi oleh WOODKA dalam mencapai target penjualan yang ditetapkan pada produk terbaru mereka yaitu jam tangan ‘Kinu’. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode penelitian gabungan antara kualitatif dan kuantitatif. Data kualitatif diperoleh dari Forum Group Discussion sebagai bentuk eksplorasi dalam menentukan faktor yang mempengaruhi pembelian dan menghasilkan tiga faktor utama yaitu atribut produk, kualitas produk dan persepsi nilai yang mana hal ini juga didukung oleh beberapa jurnal. Kemudian kuesioner sebagai metode kuantitatif untuk memverifikasi hasil tersebut. Kuesioner dibuat dengan program survei online yang hasilnya juga dianalisis. Data sekunder dikumpulkan dari literatur topik terkait, dan data primer dikumpulkan dari survei pasar. Hasil dari kuesioner menyatakan kualitas produklah yang sangat berpengaruh terhadap pembelian. Kemudian kesadaran pelanggan atas jam tangan ‘Kinu’ juga masih rendah dan jam tangan ‘Kinu’ juga memiliki persepsi nilai yang rendah. Dengan berbagai analisis yang dilakukan baik secara internal maupun eksternal, internal meliputi STP perusahaan saat ini, Bauran Pemasaran, dan Ansoff Matrix sedangkan analisis eksternal meliputi analisis Lima Kekuatan Porter, Analisis VALS, Analisis Pesaing, dan Analisis Konsumen, maka strategi pemasaran yang tepat untuk jam tangan ‘Kinu’ adalah iklan berbasis produk, pemasaran digital, promosi penjualan, dan redesain produk. Dengan menerapkan strategi ini, jam tangan ‘Kinu’ diharapkan dapat meraih target penjualannya.