digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Banyaknya Unit Produksi Sistem Penyediaan Air Minum p\Publik dengan rentang skala produksi yang jauh menimbulkan kecurigaan bahwa unit-unit produksi tersebut tidak mengeluarkan biaya secara efisien. Secara umum, efisiensi dapat tercapai jika volume produksi mencapai skala optimalnya. Skala optimal sendiri dapat diidentifikasi jika terbukti memiliki ekonomisasi skala. Ekonomisasi skala adalah suatu karakteristik dimana harga satuan suatu produk akan menurun jika diproduksi secara missal. Biasanya karakteristik ini terdapat pada industri berskala besar. Jika ekonomisasi skala terbukti keberadaannya maka titik terendah dari fungsi biaya merupakan skala optimalnya. Fungsi biaya total sendiri merupakan fungsi transenden logaritma yang koefisiennya didapatkan dengan cara regresi, biaya total yang dimaksud merupakan penjumlahan dari komponen-komponen modal pengolahan air seperti pajak air, biaya bahan kimia, biaya energi, upah, sewa lahan, pemeliharaan, depresiasi dan biaya tak terduga. Penelitian ini telah menemukan keberadaan dari ekonomisasi skala dalam sistem penyediaan air minum di Kawasan Metropolitan Bandung Raya. Skala optimal yang didapatkan bervariasi sesuai dengan sumber air bakunya, pengolahan air yang bersumber dari air permukaan memiliki skala optimal sebesar 6,342,545 m3/tahun instalasi pengolahan air tanah memiliki skala optimal sebesar 2,444,380 m3/tahun dan yang terakhir untuk mata air skala optimalnya adalah 3,212,494 m3/tahun.