digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Indonesia sebagai Negara Bahari, merupakan salah satu negara dengan luas perairan laut terbesar di dunia, yaitu 4.5 juta km2. Karenanya, Indonesia di mata dunia dikenal dengan kekayaan ekosistem lautnya. Keindahan dan keberagaman kehidupan bawah laut Indonesia tersebar di seluruh kepulauan Indonesia. Namun, bahkan bagi masyarakat Indonesia sendiri, tidak mudah untuk dapat menikmati kekayaan biota laut yang dimiliki lndonesia. Aqua-Marine Park merupakan kolaborasi antara Akuarium Laut dan Marine Park, merupakan sarana yang tepat bagi wisatawan untuk menikmati keindahan biota laut Indonesia. Tujuan perancangannya selain sebagai sarana rekreasi, Aqua-marine Park juga dirancang sebagai sarana edukasi dan konservasi. Aqua-Marine Park terletak pada Pulau Serangan, Denpasar Selatan, Bali, yang lebih dikenal dengan sebutan Turtle Island. Turtle Island sudah dikenal sebagai tempat konservasi berbagai biota laut, salah satu yang menjadi daya tarik utamanya adalah konservasi penyu. Pulau Serangan sekarang ini sedang menggencarkan pembangunannya, salah satunya dalam bidang pariwisata. Hal ini merupakan hal positif bagi Aqua-Marine Park. Isu utama dari perancangan Aqua-Marine Park ini adalah teknis dari akuarium itu sendiri agar fungsinya dapat berjalan dengan baik dan memfasilitasi seluruh pengguna bangunannya.