digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

1986_TS_PP_DES.-M_1.pdf
PUBLIC Ena Sukmana

Suatu penelitian mengenai morfologi dengan penekanan struktur serat telah dilakukan untuk lima varitas Linum usitatissimum L., yakni tanaman penghasil serat yang senghasilkan bahan baku untuk tekstil dan kertas berkualitas tinggi. kelima varitas yang diteliti adalah Hera, Low Germination, Lisa, Dillman dan Nostar yang diperoleh dari Balai Penelitian Tanaman Industri di Manoko, Lembang. Kelima varitas berbeda—beda dalam pertumbuhannya, panjang dan tebal serat serta jumlah serat yang dihasilkan, struktur serbuk sari, buah dan biji. Diantara kelima varitas yang diteliti, Hera menghasilkan serat yang paling panjang, sedangkan jumlah serat yang terbanyak dihasilkan oleh Low Germination. Lebar dan dalamnya alur pada serbuk sari dapat dipakai sebagai ciri pembeda antara kelima varitas yang diteliti.