digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Product bundling adalah strategi marketing yang meliputi penawaran beberapa produk untuk dijual sebagai satu gabungan produk. BlackBerry dan iPhone 3G ikut serta persaingan yang hebat tersebut dengan tehnologi dan pembagian pelanggan yang mereka miliki masing-masing. Akses mobile data dengan kecepatan tinggi dan solusi bisnis adalah pasar mendatang untuk pasar Indonesia yang sedang berkembang. Pembangunan pasar tersebut tidak dapat diperhitungkan dengan kecepatan pertumbuhan akses mobile data dengan kecepatan tinggi. Pertumbuhan ini akan menciptakan kecepatan permintaan pelanggan dan merubah pola pengeluaran dari pelanggan, menuju perubahan permintaan untuk tipe produk-produk yang berbeda-beda sebagai dampak dari pengembangan pasar. Operator-operator harus menghitung ulang biaya mereka dengan sangat cermat untuk memperoleh investasi yang optimal dengan keuntungan yang maksimal. Handset bundling, meskipun memiliki implikasi tidak hanya untuk adopsi layanan mobile data, yang merupakan inti dari penelitian ini, tetapi juga dinamika pasar selular untuk cakupan yang lebih luas. Tugas akhir ini fokus untuk dampak handset bundling terhadap pemakaian mobile data untuk iPhone 3G dan BlackBerry di Indonesia, guna menjaga pelanggan dan pendapatan operator. Perhatian lainnya adalah hubungan antara penjualan BlackBerry dan iPhone 3G terhadap pendapatan dan jumlah pelanggan.