digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

2009 TS PP PRIYO WICAKSONO 1.pdf

File tidak tersedia

Penilaian kinerja pada jaringan yang besar dengan ribuan link dan tersebar dalam area yang luas tidaklah mudah apabila kita lakukan dngan cara mengukur setiap link yang ada. Kegiatan tersebut memerlukan sumberdaya manusia, dana,dan waktu yang tidak sedikit. Selain itu sesuai dengan sifat internet yang terdiri dari jaringan-jaringan yang otonom kita akan berhadapan dengan jenis peralatan yang berbeda beda yang tentunya memerlukan prosedur pengukuran yang berbeda juga. Pengambilan data secara langsung di dalam jaringan ISP memerlukan izin akses dari administrator yang tentunya tidak mudah didapatkan.Penggunaan metoda Network tomografi memungkinkan kita untuk mengetahui kinerja jalur di dalam jaringan hanya dengan melakukan pengukuran pada titik-titik diluar jaringan.Penelitian dilakukan pada jaringan internet di benua Eropa dengan titik pengukuran yang tergabung dalam proyek ETOMIC (European Traffic Observatory Measurement Infrastructure).Tujuan dari tesis ini adalah mengembangkan teknik Percabangan Sederhana dengan menggunakan titik sumber lebih dari satu dan percabangan semu untuk meningkatkan jumlah jalur yang dapat diketahui karakteristiknya dengan jumlah titik pengukuran yang minimal.