Kratom (Mitragyna speciosa) mengandung mitraginin dalam konsentrasi tinggi,
yang memiliki aktivitas farmakologis sebagai agen antinosiseptif, sedatif,
antimikroba, serta dapat membantu meringankan ketergantungan alkohol.
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan metode isolasi senyawa mitraginin
yang aman, ramah lingkungan, hemat biaya, dan efisien untuk memperkaya
perolehan senyawa mitraginin menggunakan resin makropori PAD900 dan
PAD610. Ekstraksi dilakukan menggunakan metode maserasi dengan etanol 70%
sebagai pelarut. Evaluasi dilakukan terhadap kinerja dan efisiensi pemisahan resin
makropori dalam memperkaya mitraginin, serta sifat adsorpsi dan desorpsi resin,
menggunakan UPLC-MSMS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses adsorpsi
dan desorpsi resin terhadap mitraginin dalam ekstrak mengikuti model orde kedua,
yang menunjukkan bahwa adsorpsi mitraginin dipengaruhi oleh senyawa lain. Uji
adsorpsi isotermal menunjukkan kesesuaian yang baik dengan model Freundlich
untuk jenis resin PAD610 (R
2
= 0,9973) dan PAD900 (R
2
= 0,9905). Metode
pengayaan senyawa mitraginin menggunakan resin makropori PAD610 dan
PAD900 mampu meningkatkan kandungan mitraginin yang dibuktikan dari
konsentrasi senyawa mitraginin pada ekstrak sebesar 2.56% menjadi 7,58% pada
PAD610 dan 18.83% pada PAD900 dengan laju alir yang baik ditunjukkan pada laju alir 3
BV/jam serta dari kedua resin tersebut resin PAD900 memiliki kemampuan dalam
mengadsorbsi senyawa mitraginin lebih baik dibanding resin PAD610.