digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Dokumen Asli
Terbatas  Dessy Rondang Monaomi
» Gedung UPT Perpustakaan

Transportasi kereta api di Indonesia memainkan peran penting dalam mobilitas manusia dan barang, namun pemeliharaan perangkat radio lokomotif masih memerlukan pendekatan manual yang memakan waktu dan kurang efisien. Dalam konteks ini, teknologi Internet of Things (IoT) muncul sebagai solusi modern untuk memantau perangkat radio secara real-time, sehingga meningkatkan efisiensi operasional dan keamanan sistem perkeretaapian. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem IoT yang mampu memantau perangkat radio lokomotif, seperti tegangan, arus, daya pancar, Standing Wave Ratio (SWR), dan lokasi secara real-time. Sistem ini menggunakan modul Arduino Mega 2560 Pro untuk membaca data sensor dari ACS712 dan Raspberry Pi 4 untuk mengolah data tersebut menjadi format JSON. Data kemudian disimpan ke cloud untuk memungkinkan akses dari berbagai lokasi dan platform. Sistem juga dilengkapi mekanisme peringatan berupa LED yang akan menyala jika ditemukan kondisi tegangan atau arus yang abnormal. Pengujian dilakukan untuk memastikan keandalan dan efisiensi sistem, termasuk pengukuran latensi transmisi data, analisis fungsi deteksi abnormalitas, serta evaluasi biaya perangkat keras dan pemeliharaan. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem dapat bekerja secara stabil dengan rata-rata latensi pengiriman data sebesar 5,97 ms. Implementasi IoT dalam sistem ini memberikan manfaat signifikan, seperti pengurangan waktu respons terhadap kerusakan perangkat dan pengurangan biaya operasional dengan meminimalkan kebutuhan teknisi di lapangan. Dengan adanya digitalisasi data berbasis IoT ini, operator kereta api dapat mengelola perangkat radio secara lebih efektif dan efisien, meningkatkan keselamatan perjalanan, serta membuka peluang pengembangan sistem monitoring serupa untuk aplikasi lain di sektor perkeretaapian.