digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Lebih dari 73% warga Indonesia siap mengubah kebiasaan dan menggunakan produk ramah lingkungan. Salah satu produk ramah lingkungan yang dapat digunakan untuk warga Indonesia adalah pembungkus makanan ramah lingkungan yang dapat digunakan kembali. Namun berdasarkan survei, hanya 5% dari mereka yang mengetahui produk tersebut. Digital marketing dapat menjadi solusi dan bagian penting bagi perusahaan pembungkus makanan ramah lingkungan untuk membantu meningkatkan kesadaraan merek mereka. Dengan anggaran minimum, pemasaran digital dapat membantu perusahaan menjangkau pelanggannya dan mendapatkan kesadaran konsumen. Penelitian ini menggunakan pendekatan deduktif, dimana peneliti menggunakan satu kerangka teori dari Kingsnorth, kemudian dijelaskan dalam bentuk penerapannya atau contoh-contoh dalam situasi tertentu. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membantu perusahaan pembungkus makanan ramah lingkungan di Indonesia untuk meningkatkan kesadaran mereknya dengan menggunakan strategi digital marketing. Penelitian ini akan menghasilkan strategi pemasaran digital untuk perusahaan pembungkus makanan ramah lingkungan di Indonesia termasuk timeline dan rencana evaluasi.